Tutorial Install WEMOS pada Arduino IDE

Posted By: Jogja Robotika In: Tutorial On: Monday, March 4, 2019 Comment: 0 Hit: 21575

Tutorial Install WEMOS pada Arduino IDE

WEMOS merupakan salah satu arduino compatible development board yang dirancang khusus untuk keperluan IoT. Ada beberapa settingan awal terlebih dahulu sebelum memprogram WEMOS menggunakan Arduino IDE. Cara mensetting WEMOS agar dapat diprogram menggunakan Arduino IDE adalah sebagai berikut:

1. Download software Arduino IDE dari web resminya disini. Kemudian install Arduino IDE tersebut di PC anda.

2. Download dan install driver CH340g dari web resmi wemos disini.

3. Cek di Device Manager apakah driver CH340g sudah terinstal dengan benar atau belum.

4. Buka aplikasi Arduino IDE kemudian klik menu File -> Preference

5. Kemudian di Additional Board Manager URL masukkan URL berikut ini

http://arduino.esp8266.com/stable/package_esp8266com_index.json

6. Setelah itu, klik Tools -> Board: -> Boards Manager…

7. Ketik “esp” pada kolom pencarian, maka akan muncul pilihan esp8266 by ESP8266 Community. Klik Install dan tunggu sampai instalasi selesai.

8. Setelah proses diatas sukses maka pada aplikasi Arduino IDE dibagian Tools – Board: sudah ada pilihan Wemos sehingga Anda sudah dapat menggunakan Arduino IDE untuk memprogram WEMOS.

Salam JOGJAROBOTIKA...

Comments

Leave your comment